• logo nu online
Home Warta Ekonomi Daerah Bahtsul Masail Pendidikan Neraca BMTNU Nasional Fiqih Parlemen Khutbah Pemerintahan Keislaman Amaliyah NU Humor Opini BMT NU Video Nyantri Mitra Lainnya Tokoh
Sabtu, 20 April 2024

Bahtsul Masail

Sekolah Berikan Seragam Gratis untuk Menarik Siswa Baru, Bagaimana Hukumnya?

Sekolah Berikan Seragam Gratis untuk Menarik Siswa Baru, Bagaimana Hukumnya?
Dua anak hendak berangkat ke sekolah menggunakan seragam lengkap. (Foto: Freepik)
Dua anak hendak berangkat ke sekolah menggunakan seragam lengkap. (Foto: Freepik)

Deskripsi Masalah:

Di Kecamatan Kesamben, Jombang khususnya wilayah bagian barat ketika musim Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SD/MI marak dengan iming-iming berbagai fasilitas cash jika bersedia menjadi murid di sekolah/madrasah “X”. Misalnya mendapat pakaian seragam lengkap 3 (tiga) setel, seragam olah raga, atau mendapat LKS lengkap 1 (satu) semester.


Pertanyaan:

Apakah status pemberian bantuan tersebut? 


Jawaban:

Hadiah


Referensi:

تحفة الحبيب على شرح الخطيب ـ مشكول (9/ 176)
وَالْحَاصِلُ أَنَّهُ إنْ مَلَكَ لِأَجْلِ الثَّوَابِ مَعَ صِيغَةٍ كَانَ هِبَةً وَصَدَقَةً ، وَإِنْ مَلَكَ بِقَصْدِ الْإِكْرَامِ مَعَ صِيغَةٍ كَانَ هِبَةً وَهَدِيَّةً ، وَإِنْ مَلَكَ لَا لِأَجْلِ الثَّوَابِ وَلَا الْإِكْرَامِ بِصِيغَةٍ كَانَ هِبَةً فَقَطْ ، وَإِنْ مَلَكَ لِأَجْلِ الثَّوَابِ مِنْ غَيْرِ صِيغَةٍ كَانَ صَدَقَةً فَقَطْ ، وَإِنْ مَلَكَ لِأَجْلِ الْإِكْرَامِ مِنْ غَيْرِ صِيغَةٍ كَانَ هَدِيَّةً فَقَطْ فَبَيْنَ الثَّلَاثَةِ عُمُومٌ وَخُصُوصٌ مِنْ وَجْهٍ


Artinya: Kesimpulannya adalah barang yang diberikan dengan tujuan pahala besertaan dengan shighot dinamakan hibah dan sedekah, bila tujuannya memuliakan besertaan dengan shighot dinamakan hibah dan hadiah.


حاشية البجيرمي على المنهاج (10/ 379) 
وَلَوْ أَهْدَى لَهُ شَيْئًا عَلَى أَنْ يَقْضِيَ لَهُ حَاجَةً فَلَمْ يَفْعَلْ لَزِمَهُ رَدُّهُ إنْ بَقِيَ وَإِلَّا فَبَدَلُهُ كَمَا قَالَهُ الْإِصْطَخْرِيُّ ا هـ شَرْحُ م ر


Artinya: Bila seseorang diberi hadiah dengan syarat melakukan permintaannya, dan kemudian ia tidak melakukannya, maka hadiah wajib dikembalikan ketika masih ada, dan bila sudah rusak maka mengembalikan gantinya.


Catatan:
Penjelasan atau uraian di atas merupakan hasil bahtsul masail yang diselenggarakan oleh Pengurus Cabang (PC) Lembaga Bahtsul Masail Nahdlatul Ulama (LBMNU) Kabupaten Jombang.


Bahtsul Masail Terbaru