Ini Deretan Juara Lomba MTQ Se-Jombang IPNU-IPPNU Tambakrejo
Selasa, 20 Agustus 2024 | 06:41 WIB
Ira Wahyu Wardhani
Kontributor
NU Online Jombang,
Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Desa Tambakrejo telah rampung menggelar lomba Musabaqah Tartil Qur'an (MTQ) Se-Jombang pada Jumat (16/8/2024) di Gedung Aula SBSN MTsN 3 Jombang.
Ketua IPPNU Tambakrejo Nine Addin Aulia berharap, lomba yang telah diselenggarakan dapat berkesan dan berkah untuk adik-adik peserta, berkah untuk panitia.
"Dan semoga dapat memotivasi adik-adik agar kenal dan dapat tertarik bergabung di IPNU-IPPNU ketika ia remaja nanti," katanya.
Adapun pemenang lomba MTQ Se-Jombang yang diadakan IPNU-IPPNU Tambakrejo yang pertama adalah Ayska Sandyna Amira dari MIN 1 Jombang. Juara 2 diraih Hafidzah Aqilla Chayra TPQ Riyadlul Jannah.
Juara 3 diperoleh Saddam Hussein Hazzalfath dari MI Islamiyah Al Wathaniyah. Juara harapan 1 oleh Taqiyyatuz Zahida dari MI Darussalam Semanding.
Aisyah Agustin dari TPQ Al Azhar mendapatkan juara harapan 2 dan disusul Raisha Nayla Qolbi Nadhifa dari MI Islamiyah Al Wathaniyah mendapat juara harapan 3.
Ayska Sandyna Amira sebagai juara terbaik 1 mengungkapkan, ia berharap setiap tahun tetap diadakan dan barangkali bisa ditambah jenis lombanya. "Seperti kaligrafi, qiraah, CCQ, dan lainnya,” ujarnya.
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Koreksi Diri di Penghujung Syawal
2
Kapan Awal Bulan Dzulqa'dah 1446 H? Ini Data LF PBNU
3
Bagaimana Hukum Takziah ke Jenazah Non-Muslim? Begini Penjelasannya
4
Sejarah Singkat Kelahiran GP Ansor dan Ketum dari Masa ke Masa
5
Halal Bihalal IPNU-IPPNU Unwaha, Bangun Kesolidan untuk Kemajuan Organisasi
6
Jejak Pemikiran Kiai Bisri Syansuri: Dari Pancasila ke Aswaja
Terkini
Lihat Semua