• logo nu online
Home Warta Ekonomi Daerah Bahtsul Masail Pendidikan Neraca BMTNU Nasional Fiqih Parlemen Khutbah Pemerintahan Keislaman Amaliyah NU Humor Opini BMT NU Video Nyantri Mitra Lainnya Tokoh
Jumat, 29 Maret 2024

Daerah

Dilatih Banser, MPLS SMKNU 01 Jogoroto Ditutup dengan Persami

Dilatih Banser, MPLS SMKNU 01 Jogoroto Ditutup dengan Persami
Persami SMKNU Jogoroto
Persami SMKNU Jogoroto

NU Online Jombang,
Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di Sekolah Menengah Kejuruan Nahdlatul Ulama (SMKNU) 01 Jogoroto ditutup dengan acara Perkemahan Sabtu Minggu (Persami) di halaman sekolah yang berlokasi di Jogoroto, Jombang, Sabtu (23/7/22).

 

Menariknya, kegiatan tersebut juga dibina oleh Satkoryon Banser Kecamatan Mojowarno.

 

Menurut Syahrul Munir, Kepala Sekolah SMKNU 01 Jogoroto, kegiatan ini membuat para siswa menjadi pelajar yang berkarakter dan mengembangkan kedisiplinan di sekolah.

 

"Perkemahan diawali Sabtu pagi. Dalam perkemahan ini kita menekankan semangat kedisiplinan. Hal tersebut dilihat dari keaktifan yang ikut perkemahan. Jangan malah kendur melihat yang tidak ikut karena udzur," tandasnya. 

 

Rangkaian kegiatan MPLS itu, selain mengenalkan lingkungan sekolah kepada siswa baru, juga bisa membangun kepribadian diri dan mencintai alam sekitar.

 

"Saat MPLS, siswa lebih banyak mendengarkan materi di dalam kelas. Maka dikemas dengan kegiatan perkemahan agar lebih terbuka dan saling mengenal," jelasnya.

 

Ia menambahkan, acara yang dikemas dengan kegiatan di luar sekolah akan menambah pengalaman. Mereka akan terdidik untuk mandiri dan bertanggung jawab.

 

"Kami berharap, dengan kegiatan MPLS dan Persami ini siswa menjadi lebih disiplin dan bersemangat untuk belajar," imbuhnya.


Daerah Terbaru