• logo nu online
Home Warta Ekonomi Daerah Bahtsul Masail Pendidikan Neraca BMTNU Nasional Fiqih Parlemen Khutbah Pemerintahan Keislaman Amaliyah NU Humor Opini BMT NU Video Nyantri Mitra Lainnya Tokoh
Senin, 29 April 2024

Daerah

SMKNU 01 Jogoroto Gandeng Polres Sosialisasikan Bahaya Kenakalan Remaja

SMKNU 01 Jogoroto Gandeng Polres Sosialisasikan Bahaya Kenakalan Remaja
Suasana penyuluhan remaja di SMKNU 01 Jogoroto, Jombang Selasa, (8/8/2023). (Dok SMKNU 01 Jogoroto)
Suasana penyuluhan remaja di SMKNU 01 Jogoroto, Jombang Selasa, (8/8/2023). (Dok SMKNU 01 Jogoroto)

NU Online Jombang, 
Usia remaja rentan terhadap beragam prilaku yang menyimpang. Hal itu pula yang menyita perhatian Sekolah Menengah Kejuruan Nahdlatul Ulama (SMKNU) 01 Jogoroto, Kabupaten Jombang. 


SMK milik NU ini bertekad mengantisipasi terjadinya kenakalan remaja tersebut termasuk kriminalitas, setidaknya untuk internal siswa-siswi binaannya.

 

Antisipasi itu diwujudkan dengan penyuluhan, kerja sama antara SMKNU dan Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Kepolisian Resort (Polres) Kabupaten Jombang. Dua anggota Polres Jombang datang ke SMKNU 01 Jogoroto memberikan materi penyuluhan berkaitan dengan remaja, yakni Ipda H M Ubaidillah dan Brigadir Angga.

​​​​​

Kepala SMKNU 01 Jogoroto Syahrul Munir mengatakan, pihaknya menyelenggarakan penyuluhan karena ia tidak ingin anak didiknya terjangkit dengan kenakalan remaja yang belakangan ini marak terjadi.


"Tahun-tahun ini lagi marak di sosial media berita terkait kenakalan remaja, yang terkadang membuat anak terobsesi untuk meniru hal tersebut," ujar pria yang akrab disapa Munir itu, saat dihubungi NU Online Jombang, Selasa (8/8/2023).


Menurutnya, penyuluhan tersebut bertujuan mencegah kenakalan dan kriminalitas anak, dengan memahami nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari serta untuk membentuk siswa-siswi yang sadar akan hukum.

 
"Kegiatan ini kami harapkan dapat mencegah kenakalan dan tindak kriminalitas yang melibatkan anak sekaligus menyosialisasikan aturan hukum," katanya.

 
Ia menjelaskan, penyuluhan bahaya kenakalan remaja ini sementara dikhususkan untuk siswa-siswi baru dengan materi yang beragam. Di antaranya dampak kenakalan remaja bagi diri sendiri, keluarga, dan sekolah, juga tentang pemahaman tentang hukum.

 

"Bagi peserta didik ini penting agar mereka memiliki pemahaman terkait sanksi bagi dirinya apabila melanggar hukum," jelasnya.


Ia berharap, dari penyuluhan ini para siswa-siswi SMKNU 01 Jogoroto untuk lebih berhati-hati dalam bergaul kesehariannya. Tidak menabrak norma atau hukum yang berlaku.


Daerah Terbaru