Tuai Berkah Muharram, PRNU Kepatihan Salurkan Santunan Anak Yatim
Rabu, 17 Juli 2024 | 10:11 WIB
Syaiful Habib
Kontributor
NU Online Jombang,
Dalam rangka menyambut 10 Muharram 1446 H atau yang dikenal dengan hari Asyura, Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Desa Kepatihan, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jombang menyelenggarakan pengajian umum dan santunan anak yatim di Mushalla Al Amin, Kepatihan pada Senin malam (15/7/2024).
Ketua Ranting NU Kepatihan, H M Mansur menyampaikan, di bulan Muharram ada satu hari istimewa yang disebut dengan hari Asyura, tepatnya tanggal 10 Muharram. Hari itu kerap dijadikan momentum untuk menyantuni anak yatim bahkan ada yang menyebut sebagai lebaran anak yatim.
“Ada syariatnya, kita diperintahkan untuk memberikan kasih sayang terhadap anak yatim dan yatim piatu," tuturnya.
Baca Juga
Amalan dan Keutamaan pada 10 Muharram.
Di Tanah Air sendiri, kegiatan menyantuni anak yatim pada tanggal 10 Muharram ini sudah membudaya. Karena pada dasarnya, menyantuni anak yatim merupakan perbuatan yang mulia.
"Mengutip sebuah hadist yang artinya, sebaik-baik rumah orang muslim adalah rumah yang dihuni oleh anak yatim dimana mereka diperlakukan dengan baik, dan seburuk-uruk rumah orang muslim adalah rumah yang ada anak yatim tetapi diperlakukan dengan tidak baik," jelasnya.Â
Berdasar hadist itulah, lanjutnya, umat muslim diperintahkan untuk menyantuni anak yatim dan piatu, terutama di bulan Muharram khususnya hari Asyura.
"Pada bulan Muharram khususnya hari Asyura, kaum muslimin dianjurkan untuk memberikan santunan kepada anak yatim dan yatim piatu. Baik secara individu maupun kelompok, seperti kegiatan kita pada malam ini," pungkas Ketua PRNU Kepatihan itu.
Baca Juga
7 Peristiwa Bersejarah pada 10 Muharram
Untuk diketahui, kegiatan tersebut dirangkai dengan beberapa acara. Diawali dengan pembacaan sholawat dibaiyah, Tahlil, kemudian pentasharufan santunan. Dilanjutkan dengan pengajian sekaligus doa penutup.
Terpopuler
1
Khutbah Jumat Singkat: Muharram Bulan Istimewa yang Dapat Menghapus Dosa
2
Jadwal Puasa Tasu'a dan Asyura serta Tata Cara, Juga Keutamaannya
3
Adakah Dalil Menyantuni dan Mengusap Kepala Anak Yatim di Hari Asyura? Ini Penjelasannya
4
8 Kegiatan yang Bisa Dilakukan Saat Liburan Sekolah
5
Pengajuan Gelar Pahlawan Nasional KH M Yusuf Hasyim Masuki Tahap Verifikasi Faktual
6
Rutinan LD MWCNU Diwek Ngaji Kitab, Kali Ini Bahas Amaliah yang Kerap Disalahpahami
Terkini
Lihat Semua