• logo nu online
Home Warta Ekonomi Daerah Bahtsul Masail Pendidikan Neraca BMTNU Nasional Fiqih Parlemen Khutbah Pemerintahan Keislaman Amaliyah NU Humor Opini BMT NU Video Nyantri Mitra Lainnya Tokoh
Jumat, 19 April 2024

Daerah

Peringati Isra' Mi'raj, IPNU-IPPNU Karanglo Menghelat Khotmil Qur'an dan Shalawat Nabi

Peringati Isra' Mi'raj, IPNU-IPPNU Karanglo Menghelat Khotmil Qur'an dan Shalawat Nabi
IPNU-IPPNU Karanglo Peringati Harlah Ke-6 bebarengan dengan Isra' Mi'raj (NU Online/ Achmad Subakti)
IPNU-IPPNU Karanglo Peringati Harlah Ke-6 bebarengan dengan Isra' Mi'raj (NU Online/ Achmad Subakti)

NU Online Jombang,

Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Desa Karanglo, Mojowarno baru saja merayakan puncak hari lahir (harlah) yang ke-6 bebarengan dengan peringatan Isra' Mi'raj.

 

Bertempat di Balai Desa Karanglo, Mojowarno, puncak harlah IPNU-IPPNU Karanglo ini diawali dengan khotmil Qur'an yang dilaksanakan pada Senin (28/02/2022) pagi. 

 

Kemudian, pada malam harinya dilanjut dengan pembacaan shalawat nabi dan pengajian umum yang menghadirkan Imam Zainuddin selaku ketua Pimpinan Ranting NU (PRNU) Desa Karanglo sebagai pengisi acara. 

 

"Setelah kegiatan ini, Insyaallah dalam kurun waktu satu minggu ke depan kita juga akan mengadakan rapat kerja (Raker) 2 sebagai tanda kepengurusan kami yang telah berjalan 1 tahun," ucap Amirul Muttaqin, Ketua PR IPNU Karanglo. 

 

Ia menambahkan, tujuan diadakannya pembacaan sholawat dan pengajian umum sebagai puncak harlah ini adalah bentuk kolaborasi dengan badan otonom (Banom) NU yang lainnya. 

 

"Seperti Gerakan Pemuda (GP) Ansor, Fatayat, dan Muslimat. Sehingga akan terciptanya keharmonisan antar Banom se-desa Karanglo. Selain itu, dapat mewujudkan kaderisasi Banom yang berurutan," ungkapnya.

 

Dengan bertambahnya usia, ia berharap, IPNU-IPPNU Desa Karanglo akan terus aktif menjaga eksistensi pelajar NU di desa Karanglo melalui kegiatan yang inovatif. Sehingga, akan muncul bibit-bibit baru dalam pengkaderan.

 

"Keinginan saya, IPNU-IPPNU Karanglo ini semakin aktif berkegiatan, lebih inovatif dan anggotanya nambah banyak dan aktif," tandas Hidayatul Maula, Ketua PR IPPNU Karanglo.

 

Kontributor : Achmad Subakti


Daerah Terbaru