Daerah HARI SANTRI 2024

MWCNU Mojowarno Siapkan Agenda Peringatan Hari Santri, Mulai Beragam Pertunjukan hingga Apel

Jumat, 18 Oktober 2024 | 09:36 WIB

MWCNU Mojowarno Siapkan Agenda Peringatan Hari Santri, Mulai Beragam Pertunjukan hingga Apel

Flyer peringatan Hari Santri 2024 oleh MWCNU Mojowarno, Kabupaten Jombang. (Foto: Dok MWCNU Mojowarno)

NU Online Jombang, 
Dalam rangka memperingati Hari Santri 2024, Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Mojowarno, Kabupaten Jombang telah menyiapkan berbagai acara yang berlangsung selama 2 hari, yaitu pada tanggal 21-22 Oktober 2024.


Ketua Hari Santri MWCNU Mojowarno, Nur Kholis menjelaskan bahwa acara tersebut dimulai dengan khataman Al-Qur'an pada tanggal 21 Oktober 2024 yang akan dilantunkan para hafiz dari lembaga-lembaga NU. 


Sedangkan pada tanggal 22 Oktober 2024 meliputi apel Hari Santri, kemudian dilanjut penampilan dari Juara 1 Qosidah El Shafa PAC Muslimat NU Mojowarno dan berbagai pertunjukan lainnya yang sudah terjadwal di tanggal yang sama.


"Untuk pertunjukannya yaitu Tari Saman yang akan ditampilkan oleh siswa-siswi MTs Raden Rahmat dan penampilan Drama Kolosal akan ditampilkan oleh gabungan para kader Ansor, Banser, ditambah Banom-Banom MWCNU yang lain," terangnya, Kamis (17/10/2024).


Kemudian dilanjut Peresmian BLK Komunitas kemudian pada malam harinya diakhiri dengan Lailatul Hadrah Ishari NU se-Kabupaten Jombang.


"Adanya pertunjukan pada Hari Santri nanti diharapkan kita semua dapat mengingat perjuangan alim ulama khususnya Mbah Hasyim dan kaum Nahdliyin agar kita sebagai generasi penerus bisa melanjutkan perjuangnnya," jelasnya.


Hal yang sama disampaikan Ketua MWCNU Mojowarno Habib Ghofir. Menurutnya, peringatan Hari Santri ini penting digelorakan agar semangat mencintai Tanah Air terus terawat, sebagaimana para ulama NU stelah memberikan teladan terbaik untuk generasi NU saat ini.


"Harapannya dengan adanya Hari Santri ini kita bisa mengenang jasa-jasa perjuangan pahlawan serta perjuangan para ulama serta menggelorakan kembali semangat juang perjuangan membela bangsa dan negara, hubbul wathan minal iman," jelasnya.


Sebagai informasi, Apel Hari Santri digelar di lapangan Mojowarno dengan melibatkan pengurus MWCNU, lembaga-lembaga NU, Banom NU, siswa MTs dan MA Raden Rahmat, Forpimcam dan juga dari ranting dan lembaga Banom. Jumlah apel dibatasi sesuai kapasitas lapangan.