• logo nu online
Home Warta Ekonomi Daerah Bahtsul Masail Pendidikan Neraca BMTNU Nasional Fiqih Parlemen Khutbah Pemerintahan Keislaman Amaliyah NU Humor Opini BMT NU Video Nyantri Mitra Lainnya Tokoh
Minggu, 28 April 2024

Daerah

Deposito 50 Juta di BMT NU Cabang Jogoroto, Nasabah Ini Dapat Hadiah Sepeda Listrik

Deposito 50 Juta di BMT NU Cabang Jogoroto, Nasabah Ini Dapat Hadiah Sepeda Listrik
Serah terima hadiah sepeda listrik dari Pimpinan Cabang BMT NU Cabang Jogoroto, Jombang kepada nasabah yang memilih tabungan berjangka. Serah terima dilakukan di Kantor BMT NU Cabang Jogoroto. (Foto: Dok BMT NU Cabang Jogoroto)
Serah terima hadiah sepeda listrik dari Pimpinan Cabang BMT NU Cabang Jogoroto, Jombang kepada nasabah yang memilih tabungan berjangka. Serah terima dilakukan di Kantor BMT NU Cabang Jogoroto. (Foto: Dok BMT NU Cabang Jogoroto)

NU Online Jombang,
Baitul Maal wat Tamwil Nahdlatul Ulama (BMT NU) Cabang Jogoroto, Kabupaten Jombang memberikan hadiah 1 unit sepeda listrik merk Exotic CoolTech kepada nasabah yang mendepositokan 50 juta rupiah dalam waktu 2 tahun.


Ali Mustakim, Pimpinan Cabang BMT NU Cabang Jogoroto menjelaskan, nasabah tersebut ialah Mutmainnah warga Dusun Beji, Desa Sawiji, Kecamatan Jogoroto. Ia bergabung di BMT NU sejak 2021.


"Beliau menabung sudah lama, pertama kali beliau menabung itu tabungan sukarela. Nah yang diikuti kemudian itu tabungan berjangka, dengan mendepositokan 50 juta rupiah dan tidak bisa diambil selama 2 tahun," jelas pria yang akrab disapa Ali itu, saat dihubungi NU Online Jombang, Ahad (16/7/2023).


Ali memaparkan, awalnya Ibu Mutmainnah memang menginginkan sepeda listrik dengan keuntungan tabungan berjangka di BMT NU ini.


"Beliau bertanya apakah bisa 50 juta rupiah dapat sepeda listrik? pihak kami pun menjawab bisa bu, tetapi dengan syarat mengikuti tabungan berjangka dengan jangka waktu 2 tahun. Akhirnya beliau pun menyetujuinya dan terjadi akad," paparnya.


Ia melanjutkan, syarat untuk mendapat hadiah dari simpanan berjangka ialah menyetorkan fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan nominal sesuai acuan program simpanan berjangka yang sudah ditentukan. Ketentuan itu dapat dilihat di tabel atau brosur.


Ali berharap, BMT NU makin manfaat untuk warga NU dan amanah dalam mengemban tanggung jawab.


"Kami berharap ke depannya lebih amanah lagi, yang namanya amanah insyaallah membawa berkah dan kelancaran. Aamiin," pungkasnya.


Daerah Terbaru