Siti Ratna Sari
Kontributor
NU Online Jombang,
Menghidupkan amaliah di bulan suci Ramadhan, Pengurus Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Peterongan menggelar Baksos Sembako Ramadhan 1444 H kepada masyarakat sekitar. Khususnya, kepada fakir miskin atau orang yang kurang mampu.
Syaiful Chabib, Ketua PAC GP Ansor Peterongan menuturkan, baksos sembako ramadhan ini merupakan wujud kepedulian kepada masyarakat. Kegiatan itu dilaksanakan pada tanggal 7 sampai 8 April 2023 di beberapa Balai Desa di Kecamatan Peterongan.Â
"Paket sembako itu berupa beras 5 Kg, ada paket ayam, minyak goreng, sosis dan lainnya," tuturnya.
Pria yang kerap disapa Syaiful mengatakan kegiatan ini merupakan kerjasama dengan perusahaan AFCO Group.Â
 "Alhamdulillah kami mendapatkan kepercayaan untuk bisa melakukan kegiatan ini. Terima kasih kepada NU Care-LAZISNU Jombang dan pemerintah desa telah membantu terselenggaranya kegiatan ini," katanya.
Ia berharap, kegiatan yang dilakukan bisa dirasakan oleh masyarakat bawah. Selain itu, dapat menggugah para aghniya' untuk gemar berbagi dan peduli pada masyarakat.Â
"Mudah-mudahkan kami bisa istiqamah mengimplementasikan kepedulian ini di waktu lain. Serta, kegiatan ini menjadi amaliah yang bermanfaat dan diridhai oleh Allah SWT," pungkasnya.
Terpopuler
1
UPZISNU PRNU Jombatan Beri Santunan untuk Korban Penyerangan Monyet Liar, Imbau Warga Lebih Waspada
2
4.000 Jamaah Serban Ziarah Para Wali dan Sowan Ulama, Termasuk Gus Iqdam, Berangkat dari Tebuireng
3
Benarkah Soekarno Lahir di Ploso Jombang? Berbagai Temuan Diungkap dalam FGD
4
LAZISNU MWCNU Mojoagung Gelar Baksos, Ratusan Warga Antusias Terima Manfaat
5
Pesantren At-Tahzib Launching Lembaga Alumni, Teguhkan Komitmen Dakwah Berkelanjutan
6
Pesantren Harus Bertransformasi Respons Perubahan, Gus Yahya: Kita Dituntut Berpikir dan Segera Temukan Solusi
Terkini
Lihat Semua