Siti Ratna Sari
Kontributor
NU Online Jombang,
Puluhan hadiah dibagikan kepada anggota Baitul Mal wat Tamwil Nahdlatul Ulama (BMTNU) Kabupaten Jombang pada Rapat Anggota Tahunan (RAT) tahun buku 2021 di gedung serba guna Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Jombang, Sabtu (22/1/2022).
Ketua Pelaksana RAT tahun 2021, Agus Yudi Riswanto menyampaikan, sebanyak 56 hadiah yang terbagi menjadi 2, yaitu grandprize dan doorprize.
"Doorprize untuk anggota BMTNU yang hadir, sedangkan grandprize untuk semua anggota BMTNU Jombang," kata pria yang kerap disapa Yuyud ini, Sabtu (22/1/2022).
Ia mengatakan total hadiah grandprize yang dibagikan sebanyak 6 hadiah, yakni 1 unit sepeda motor, 1 unit TV led 24 inch, 1 unit kulkas, 1 unit mesin cuci, 1 unit sepeda MTB/gunung, dan 1 unit sepeda mini.
Sementara itu, total hadiah doorprize sebanyak 50, terdiri dari 4 unit kipas angin, 4 unit magicom, 5 unit blander, 8 unit grill pan, 3 unit kompor 1 tungku, 10 setrika, 10 cangkir 1 set, dan 6 teko rigoletto.
"Pembagian hadiah dilakukan secara terbuka dan transparan pada saat acara berlangsung, jadi tidak ada rekayasa siapa dan dari mana yang dapat hadiah," imbuhnya.
Di samping beragam doorprize di atas, BMTNU di Kota Santri ini juga membagikan hadiah kepada tiga pemenang di tiga kategori. Pertama, kategori kantor terbaik diraih oleh BMTNU Cabang Ngoro. Kedua, pada kategori tim tersolid diberikan kepada BMTNU Cabang Kabuh. Dan dalam kategori karyawan terfavorit diperoleh marketing BMTNU Cabang Kudu.Â
Pembagian hadiah di RAT ini, menurut Yuyud, merupakan upaya BMTNU Jombang untuk menarik simpatik masyarakat NU agar menjadi anggota BMTNU serta lebih mengaktifkan anggota yang sudah ada.
Kontributor: Siti Ratna Sari
Editor: AhmadÂ
Terpopuler
1
Besok Mulai Puasa Ayyamul Bidh, Ini Niat dan Asal-usul Penamaannya
2
Ketua PCNU Jombang, Gus Fahmi Harap Nahdliyin Makin Banyak yang Jadi Anggota BMT NU
3
Rais dan Ketua PCNU Jombang Kompak Hadiri RAT BMT NU Tahun Buku 2024
4
Rapat Anggota Khusus di RAT BMT NU Jombang Sepakati 4 Perubahan Anggaran Dasar, di Antaranya Komposisi SHU
5
Terus Berkembang, Aset BMT NU Jombang Tahun Buku 2024 Capai Rp161,8 Miliar
6
Banjir Prestasi, MI Darussalam Curahmalang Borong 10 Trofi dalam Porseni 2025
Terkini
Lihat Semua