Daerah

Resmi Dilantik, PMII Rayon Yusuf Hasyim Tuai Apresiasi dari Berbagai Sisi

Sabtu, 15 Februari 2025 | 19:46 WIB

Resmi Dilantik, PMII Rayon Yusuf Hasyim Tuai Apresiasi dari Berbagai Sisi

Foto bersama usai pelantikan PMII Rayon Yusuf Hasyim di MA Khoiriyah Hasyim, Pondok Pesantren Seblak, Diwek, Jombang, Jumat (14/2/25). (Foto: PMII Rayon Yusuf Hasyim)

NU Online Jombang,
Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Rayon Yusuf Hasyim masa khidmah 2025-2026 resmi dilantik di Madrasah Aliyah (MA) Khoiriyah Hasyim, Pondok Pesantren Seblak, Diwek, Jombang, Jumat (14/2/25).


Tak hanya dihadiri berbagai elemen dan tokoh, pelantikan ini juga mendapat apresiasi dari berbagai sisi, baik dari aktivis PMII sendiri maupun tokoh masyarakat.


Asrorudin, Ketua PC PMII Jombang, mengungkapkan rasa bangganya terhadap PMII Rayon Yusuf Hasyim. Ia menyebut, meski menjadi satu-satunya kampus di Indonesia dengan satu Rayon, kader yang dihasilkan kerap membanggakan.


"Saya kenal betul dengan para senior dari Rayon ini. Bahkan, Sekjen PB PMII saat ini berasal dari Rayon ini, Rayon Yusuf Hasyim," ungkapnya.


Tak sampai di situ, apresiasi lain juga disampaikan oleh Pengasuh Pondok Pesantren Seblak, Emma Rahmawati. Ia menyampaikan rasa bangganya terhadap para kader PMII dan menekankan pentingnya berorganisasi.


"Saya sangat senang melihat kalian berorganisasi dalam PMII. Walaupun saya sudah tidak muda, tetapi saya masih ingin seperti kalian. Barang siapa yang ikut PMII, niscaya akan lebih mudah berbaur dengan struktur kemasyarakatan, karena banyak kader PMII yang telah menjadi tokoh masyarakat," tutur Ning Emma, sapaan akrabnya.


Di samping itu, Naufal Afif, Ketua Rayon Yusuf Hasyim menuturkan. Dalam kepemimpinannya nanti, ia ingin menerapkan konsep PMII era baru.


"PMII era baru dalam perspektif saya itu bukan hanya bangga dan larut pada masa lalu, melainkan menjadikan masa lalu sebagai motivasi untuk terus bergerak maju. Kita fokus ke masa depan, itulah PMII era baru," jelasnya.


Mengusung tema "Meningkatkan Kualitas Kepengurusan untuk Mewujudkan Kader PMII yang Unggul", pelantikan ini diharapkan menjadi awal baru bagi Rayon Yusuf Hasyim dalam mencetak kader-kader unggul yang mampu memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat dan organisasi.

 


Kontributor: Naufal Afif (Mahasantri Ma'had Aly Hasyim Asy'ari)