• logo nu online
Home Warta Ekonomi Daerah Bahtsul Masail Pendidikan Neraca BMTNU Nasional Fiqih Parlemen Khutbah Pemerintahan Keislaman Amaliyah NU Humor Opini BMT NU Video Nyantri Mitra Lainnya Tokoh
Sabtu, 20 April 2024

Daerah

Berikut Cara Registrasi Apliksi BMT Mobile

Berikut Cara Registrasi Apliksi BMT Mobile
Logo aplikasi BMT Mobile. (Foto: Dok BMT NU Jombang)
Logo aplikasi BMT Mobile. (Foto: Dok BMT NU Jombang)

NU Online Jombang, 
Hadirnya aplikasi BMT Mobile memberikan kemudahkan semua nasabah Baitul Maal wat Tamwil Nahdlatul Ulama (BMT NU) Kabupaten Jombang untuk beberapa kebutuhan yang cukup penting. BMT Mobile menyediakan beberapa fitur, dan masih terus disempurnakan menyesuaikan perkembangan teknologi dan kebutuhan nasabah.


Fitur yang sementara ini tersedia di antaranya cek saldo, transfer antarrekening BMT NU, dan mutasi. Fitur-fitur tersebut sudah dapat dimanfaatkan. Nasabah kini tidak harus datang ke kantor untuk sekadar mengetahui saldonya dan hendak bertransaksi seperti ingin mentransfer kepada sesama rekening BMT NU Jombang.


Aplikasi BMT Mobile dibuat oleh BMT NU Jombang sejak beberapa bulan lalu. Baru diluncurkan saat saat Halal Bihalal Keluarga Besar BMT NU Jombang di aula Kantor Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Diwek, Jombang, Sabtu (6/5/2023).


Hadirnya aplikasi BMT Mobile memberikan banyak manfaat, termasuk kemudahan-kemudahan bagi semua nasabah BMT NU Jombang. Baik mereka yang tercatat di BMT NU pusat maupun di sejumlah cabangnya.


"Ke depan tidak hanya bisa transfer antarrekening, tetapi juga bisa antarbank, bisa membayar pulsa, bisa membayar listrik, dan kebutuhan-kebutuhan yang lain. Insyaallah aplikasi ini akan bermanfaat," ungkap Ketua BMT NU Jombang, H Khoirul Anam beberapa waktu berselang.

Berikut cara memiliki BMT Mobile

  1. Datang ke kantor cabang terdekat untuk mengajukan permohonan registrasi dengan membawa KTP asli dan mengisi form yang sudah disediakan.
  2. Download aplikasi BMT Mobile dengan link yang telah diberikan oleh customer service BMT NU.
  3. Lakukan registrasi BMT Mobile dengan cara mendaftarkan nomor rekening dan nomor Hp pada customer service BMT NU.
  4. Masukkan 6 digit kode OTP pada nomor Hp yang terdaftar.
  5. Siapkan 6 digit nomor PIN yang akan digunakan untuk verifikasi setiap hendak transaksi.
  6. BMT Mobile siap digunakan untuk untuk transaksi cek saldo, transfer antarrekening.


Daerah Terbaru