Home Warta Ekonomi Daerah Bahtsul Masail Pendidikan Neraca BMTNU Nasional Fiqih Parlemen Khutbah Pemerintahan Keislaman Amaliyah NU Humor Opini BMT NU Video Nyantri Mitra Lainnya Tokoh

Daerah

Sambut Ramadhan, Jamiyah Shalawat Al-Aziz Junior Gelar Festival Banjari Se-Jawa Timur

Para juara fesban saat menerima penghargaan. (Foto: Dok. Panitia)

NU Online Jombang,

Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1445 H sekaligus merayakan milad ke-2, jamiyah shalawat al-Banjari al-Aziz Junior mengadakan Festival al-Banjari se-Jawa Timur pada Sabtu (9/3/2024) di Gedung Kesenian Jombang. 

 

Ketua Panitia Kegiatan Dwi Sefty menjelaskan, kegiatan ini berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang. Dikuti sebanyak 70 perserta yang terdiri dari 25 peserta kategori SD/MI sederajat dan 45 peserta kategori umum. 


Baca Juga:
Peringati Maulid Nabi, Remas Nurul Huda Rejoso Jombang Gelar Festival Banjari Se-Jawa Timur

 

"Peraturan yang kami kenakan memang agak sulit dari fesban lain, untuk peraturan waktu bagi peserta kategori SD/MI maksimal 7 menit. Sedangkan bagi peserta kategori umum kami batasi maksimal 10 menit dan ibtihal maksimal 2 menit. Jika lebih dari itu maka nilai akan dikurangi," terangnya, Senin (11/03/2024)

 

Selain itu, Dwi juga menuturkan bahwa panitia lebih menitik beratkan dalam penilaian musik terbang dibandingkan vokal. Ditambah dengan nilai adab yang menjadi kriteria penilaian tersendiri.

 

Dirinya juga menjelaskan terkait diadakannya festival setingkat SD/MI sederajat. Ia menyebut ingin membibit dan tidak ingin meninggalkan bibit. Karena sampai saat ini, masih sangat jarang ditemui festival Al-Banjari tingkat SD/MI sederajat. 


Baca Juga:
Pompa Kecintaan Kepada Nabi Muhammad SAW Melalui Sholawat Al Banjari

 

"Jadi, harapan saya kepada generasi millenial untuk tetap dan terus berkembang menjadi pribadi yang inovatif dan kreatif," ujarnya. 

 

Dari festival Al-banjari tersebut, kategori umum diperoleh juara 1 dari Al-Barokah (Pasuruan), juara 2 Anwarul Qomar (Pasuruan), dan juara 3 dari JDFI Nasimus Shobah (UIN Malang). Serta kategori juara Best Vocal oleh Secangkir Sholawat (Sidoarjo), dan Best Terbang oleh TWI (Nganjuk).

 

Selanjutnya, untuk juara tingkat SD/MI grup Najmus Shobih (Sidoarjo) memperoleh juara 1, Al-Falah (MI Plus Darul Falah Jombang) memperoleh juara 2, dan El-Wathanie (MI Al-Wathaniyah Jombang) memperoleh juara 3. Serta Best Jingle oleh MI Al-Mu'awwanah (Jombang), dan Best Favourite oleh Alfun Nur (SDN Kepanjen 2 Jombang).


Baca Juga:
Peringati Milad Kedua, Grup Shalawat Sayyidul Kaunain Ngoro Gelar Festival Banjari Se-Jawa Timur

 

Dwi berharap bagi generasi muslim, terkhusus generasi millenial harus mengambil peran yang dominan dalam memajukan bangsa ini, terkhusus menyambut Indonesia emas. 

 

"Semangat inovatif dan kreatif yang dimiliki millenial juga harus bisa dituangkan dalam pengembangan kegiatan-kegiatan bermanfaat. Di mana kegiatan tersebut juga merupakan wadah/jembatan pengembangan potensi," pungkasnya.

Miftakhul Jannah
Editor: Achmad Subakti

Artikel Terkait