Kerja Sama AFCO Group dan NU Care-LAZISNU PCNU Jombang Optimalkan Program Kemanusiaan
Kamis, 24 Agustus 2023 | 18:55 WIB

Pengurus NU Care-LAZISNU PCNU Jombang memberikan piagam 'Jalin Kasih Mitra' kepada pihak AFCO Group pada Senin (21/8/2023) di AFCO Group. (Foto: Dok NU Care-LAZISNU PCNU Jombang)
Annisa Rahma
Kontributor
NU Online Jombang,Â
NU Care-Lembaga Amil Zakat Infak Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Jombang dan Agung Family Corporation (AFCO) Group kembali menjalin kerja kerja sama atau kemitraan dalam rangka mengoptimalkan program-program kemanusiaan di Kabupaten Jombang.
Hubungan kerja sama itu diperkuat keduanya dengan menjaga tali silaturahim. Seperti halnya pada Senin (21/8/2023), pengurus NU Care-LAZISNU PCNU Jombang dan pihak manajemen AFCO Group di Dusun Bulak, Desa Mojokrapak, Kecamatan Tembelang, Jombang, tempat perusahaan ini beraktivitas. Hadir dari AFCO Group menemui pengurus NU Care-LAZISNU PCNU Jombang yaitu Veri Rifdian, Popi, dan Mochammad Zaenal Fanani.
Dalam pertemuan itu, Ketua Dana Sosial AFCO Group, Veri Rifdian mengatakan, salah satu misi AFCO Group yaitu memberikan keberkahan bagi keluarga besar perusahaan, mitra perusahaan, lingkungan, dan masyarakat sekitar.Â
"Perusahaan di bawah manajemen H Agung Wicaksono, memiliki program sosial yang diwujudkan dalam bentuk sedekah melalui mitra lembaga sosial di Kabupaten Jombang. Salah satu lembaga mitra yang dianggap kredibel secara nasional dalam mengelola ZIS adalah NU Care-LAZISNU PCNU Jombang," kata pria yang akrab disapa Veri itu.
Sementara itu, Pimpinan AFCO Group, H Agung Wicaksono mengucapkan terima kasih kepada NU Care-LAZISNU PCNU Jombang atas kerja sama yang telah terjalin selama ini.Â
"Semoga kita tetap bisa bekerja sama dalam menjalankan program-program sosial kemasyarakatan," ucapnya.
Ketua NU Care-LAZISNU PCNU Jombang Nine Adien Maulana juga menyampaikan terima kasih kepada H Agung Wicaksono atas kepercayaannya bermitra degan NU Care-LAZISNU PCNU Jombang. Ia berharap, kerja sama tersebut mampu memberikan nilai manfaat yang lebih besar lagi kepada masyarakat Jombang.
"Semoga ke depan, kerja sama ini semakin kuat dan memberikan manfaat yang besar bagi umat," ungkap pria yang akrab disapa Nine itu.
Di akhir pertemuan, NU Care-LAZISNU PCNU Jombang memberikan piagam 'Jalin Kasih Mitra' kepada AFCO Group. Piagam ini bagian dari wujud apresiasi dan pengakuan atas kerja sama yang telah terjalin. Pasalnya, bagi NU Care-LAZISNU PCNU Jombang, AFCO Group telah ikut berkontribusi dalam mendukung gerakan sosial dan kemanusiaan di Kabupaten Jombang
Terpopuler
1
Lestarikan Panahan Tradisional, Pemerintah Desa Pakel Gelar Gladen Ageng Manggilingan
2
PC IPNU-IPPNU Jombang Gelar Lakmud LKPT, Bahas Masa Depan Kader Mahasiswa
3
UPZISNU MWCNU Mojowarno Bersama Alif Medika 2 Gelar Baksos Terpadu, Masyarakat Antusias
4
IPPNU Jatim Gelar TOF, Siapkan Fasilitator Andal untuk Penguatan Komisariat
5
PC Fatayat NU Jombang Bentuk Tim Paduan Suara Lewat Audisi, Pesertanya Capai Ratusan Kader
6
PC PMII Jombang Gelar PKL, Angkat Isu Bonus Demografi
Terkini
Lihat Semua