• logo nu online
Home Warta Ekonomi Daerah Bahtsul Masail Pendidikan Neraca BMTNU Nasional Fiqih Parlemen Khutbah Pemerintahan Keislaman Amaliyah NU Humor Opini BMT NU Video Nyantri Mitra Lainnya Tokoh
Rabu, 17 April 2024

Daerah

Poli Mata dan Obgyn, 2 Layanan Unggulan RSNU Jombang

Poli Mata dan Obgyn, 2 Layanan Unggulan RSNU Jombang
Direktur RSNU Jombang, dr Ade Armada Sutedja saat ditemui NU Online Jombang. (Foto: Dok NU Online Jombang)
Direktur RSNU Jombang, dr Ade Armada Sutedja saat ditemui NU Online Jombang. (Foto: Dok NU Online Jombang)

NU Online Jombang,
Rumah Sakit Nahdlatul Ulama (RSNU) Kabupaten Jombang memiliki dua unggulan pelayanan kesehatan kepada pasien. Yakni, pelayanan mata dan Obstetri dan Ginekologi (Obgyn) atau pengobatan dan pemeriksaan kandungan, serta masalah-masalah lain yang berkaitan dengan kesehatan sistem reproduksi wanita.


Demikian ditegaskan oleh Direktur RSNU Jombang, dr Ade Armada Sutedja. Menurutnya, setiap rumah sakit, termasuk RSNU Jombang memang harus punya unggulan-unggulan dalam pelayanan medis. Hal ini sangat penting, apalagi keberadaan rumah sakit di Jombang tidak lama lagi diprediksi akan terus bertambah.


"Kita memang harus punya unggulan di RSNU ini. Unggulan yang sementara saya lihat adalah mata dan Obgyn. Obgyn itu kebidanan atau kandungan. Dua hal ini cukup bagus trennya di sini," kata pria yang lebih akrab dengan sapaan dr Ade ini, Jumat (10/3/2023).


Ia menjelaskan alasan dua poli tersebut sementara ini menjadi unggulan di RSNU Jombang. Yang paling mendasar adalah karena jumlah pasien yang cenderung meningkat dan kesiapan sumber daya manusia yang dinilai mumpuni, serta operatie kamer (OK) atau kamar operasi yang sangat lengkap. Bahkan salah satu yang terbaik di Jombang.


"Dua hal itu berdasarkan penilaian kita ya. Kita melihat keselamatan pasien, kualitas SDM-nya. Kita sudah punya OK yang baru, itu memang mengarahnya ke sana," jelas dr Ade.


Meski begitu, keunggulan dalam dua macam pelayanan medis itu bukan berarti poli yang lain tidak diperhatikan atau bahkan diabaikan. RSNU Jombang, kata dia adalah rumah sakit umum yang mengharuskan memberikan pelayanan terbaik kepada semua pasiennya.


"Pelayanan yang lain (selain mata dan obgyn) tidak boleh ditinggalkan, namanya pelayanan harus sama," jelas dr Ade.


Apalagi, lanjut dr Ade, RSNU Jombang baru-baru ini Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) sebagai lembaga independen akreditasi memberikan predikat akreditasi tingkat paripurna. Hal ini menurutnya tentu berimplikasi terhadap dokter dan komponen yang lain untuk terus meningkatkan pelayanannya.


"Karena predikat saja kan tidak tepat, harus diimplementasikan agar bermanfaat kepada Nahdliyin terutama ya, dan masyarakat pada umumnya. Itu yang penting," tegasnya.


Daerah Terbaru