Persiapkan Kader Pengumpul Zakat, LAZISNU PCNU Jombang Gelar Workshop 'Madrasah Amil'
Selasa, 11 Februari 2025 | 10:03 WIB

Foto bersama usai kegiatan Madrasah Amil yang diselenggarakan oleh LAZISNU PCNU Jombang di Aula LAZISNU, Ahad (9/2/2025). (Foto: LAZISNU PCNU Jombang)
Miftakhul Jannah
Kontributor
NU Online Jombang,
Lembaga Amil Zakat Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Jombang mengadakan workshop yang bertajuk 'Madrasah Amil', di Kantor LAZISNU PCNU Jombang, pada Ahad (9/2/2025).
Nasrullah Fakhruddin, Sekretaris LAZISNU PCNU Jombang mengatakan bahwa workshop 'Madrasah Amil' merupakan bentuk pembekalan terhadap pengurus LAZISNU di Jombang.
"Workshop ini diikuti oleh pengurus inti, yakni ketua, sekretaris, dan bendahara dari masing-masing LAZISNU yang berada di tingkat MWC se- Kabupaten Jombang," ujarnya.
Dalam workshop tersebut, lanjut dia, Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur menginstruksikan agar lembaga NU di Jawa Timur dilegalisasi untuk menjadi amil syar'i.
Selanjutnya, LAZISNU PCNU Jombang juga membuat Standar Operasional Prosedur (SOP) tentang standarisasi amil syar'i, seperti adanya kewajiban bagi amil syar'i untuk membuat surat kesanggupan pembuatan laporan saat mengajukan menjadi amil syar'i.
"Selain itu, data munfiq dan muzakki juga menjadi syarat pengajuan amil syar'i," ucapnya.
Di sisi lain, terdapat pula perubahan nomenklatur yang pada saat workshop juga disosialisasikan kepada para peserta, yakni tentang perubahan Unit Pengelola Zakat Infak dan Sedekah (UPZIS) menjadi Unit Pengumpul Zakat Infak dan Sedekah.
"Jadi berdasarkan perkum, maka proporsinya nanti LAZISNU tingkat MWC dan Ranting hanya sebagai pengumpul zakat, infak, dan sedekah, sedangkan yang mengelola adalah LAZISNU tingkat pengurus cabang," pungkasnya.
Sebagai informasi, dalam kegiatan workshop tersebut hadir ketua, sekretaris dan manager keuangan LAZISNU PWNU Jatim.
Terpopuler
1
Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Bahrain
2
Bagaimana Jika Zakat Fitrah Diberikan kepada Keluarga Sendiri? Ini Penjelasannya
3
Berkah Ramadhan, Pengusaha Janggelan di Jombang Alami Kenaikan Omzet 2 Kali Lipat
4
Setelah Kalahkan Bahrain, Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Masih Terbuka
5
Sidang Isbat Penetapan 1 Syawal 1446 H Digelar 29 Maret Mendatang
6
Waktu Buka Puasa Hari Ini dan Besok Daerah Jombang Juga Tulungagung, Rabu-Kamis 26-27 Maret 2025
Terkini
Lihat Semua