BMT NU Jombang Libur Maulid Nabi 28 September, Buka Kembali 29 September
Rabu, 27 September 2023 | 21:46 WIB
Achmad Subakti
Kontributor
NU Online Jombang,
Baitul Maal wat Tamwil Nahdlatul Ulama (BMT NU) Kabupaten Jombang akan memberhentikan layanannya satu hari pada besok, Kamis (28/09/2023).
Sesuai dengan pengumuman melalui pamflet yang beredar, hal ini dikarenakan dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad Saw.Â
"Sehubungan dengan adanya libur dalam rangka memperingati MAULID NABI MUHAMMAD SAW. maka kami sampaikan bahwa Layanan Operasional BMT NU JOMBANG pada: TANGGAL 28 Agustus 2023: LIBUR," demikian yang tertulis di pamflet itu.Â
BMT NU Jombang juga memutuskan untuk kembali buka pada esok harinya, yaitu Jumat (29/09/2023).Â
"Demikian pengumuman ini saya sampaikan, atas perhatiannya kami sampaikan terima kasih," pungkasnya.Â
Seperti yang diberitakan media ini sebelumnya, Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LF PBNU) mengumumkan awal bulan Rabi'ul Awwal 1445 H jatuh pada, hari Ahad 17 September 2023 M.Â
Hal tersebut disampaikan melalui pengumuman LF PBNU tentang awal bulan Rabi'ul Awwal 1445 H, dengan Nomor: 043/LF-PBNU/IX/2023 yang telah ditandatangani Ketua LF PBNU KH Sirril Wafa dan Sekretaris LF PBNU H Asmui Mansur pada hari Jumat (15/9/2023).
Atas dasar pengumuman tersebut, maka Maulid Nabi Muhammad, 12 Rabiul Awal 1445 H bertepatan pada Kamis, 28 September 2023 M atau mulai Rabu (27/9/2023) malam.
Terpopuler
1
Tingkatkan Profesionalitas, UPZISNU Se-Mojoagung Gelar Workshop Pengelolaan Zakat, Infak, dan Sedekah
2
Gus Hasyim Asy'ari Imbau Santri Tak Pernah Berhenti Ngaji
3
Ansor di Jombang Kerja Sama dengan Unwaha Buka Jalur Beasiswa Kader NU
4
Ribuan Jamaah Hadiri Puncak Haul Ke-15 KH Dhucha Tolhah, Beragam Kegiatan Sosial Turut Meriahkan
5
Di Pelantikan Komisariat Al-Hikmah, IPNU-IPPNU Sumobito Kenalkan Program NU SERU
6
Di Pengajian Rutin MWCNU Diwek, Ketua PCNU Jombang Ajak Nahdliyin Terus Jaga NKRI
Terkini
Lihat Semua