• logo nu online
Home Warta Ekonomi Daerah Bahtsul Masail Pendidikan Neraca BMTNU Nasional Fiqih Parlemen Khutbah Pemerintahan Keislaman Amaliyah NU Humor Opini BMT NU Video Nyantri Mitra Lainnya Tokoh
Sabtu, 20 April 2024

Daerah

IPNU IPPNU Diwek Gelar Doa Bersama Virtual, Demi Menyambung Tali Silaturahim

IPNU IPPNU Diwek Gelar Doa Bersama Virtual, Demi Menyambung Tali Silaturahim
Doa Bersama Untuk Negeri secara virtual oleh PAC IPNU IPPNU Diwek
Doa Bersama Untuk Negeri secara virtual oleh PAC IPNU IPPNU Diwek

NU Jombang Online,
Pandemi Covid-19 yang kian meningkat, membuat pelajar di Kecamatan Diwek berinisiatif mengadakan doa bersama untuk Negeri secara virtual dengan menggunakan aplikasi Zoom Meeting.

Doa bersama yang diikuti sekitar 300 peserta diawali dengan Istighosah dan Sholawat Thibbil Qulub tahlil yang dipimpin oleh Suhari selaku Majelis alumni IPNU Diwek, dan pembacaan doa oleh KH Hamdi Sholeh.

Muhammad Rafli Rifki Reza dalam sambutannya menyampaikan, doa bersama untuk negeri ini juga dilakukan untuk menyambung tali silaturahim kader IPNU-IPPNU Kecamatan Diwek.

"Lewat doa bersama virtual ini kita dapat bertatap muka. Karena kondisi pandemi Covid-19 kian meningkat serta Pembatasan Pemberlakuan Kegiatan Masyarakat (PPKM) belum usai maka dari itu kita belum bisa bertemu dan mengadakan kegiatan secara offline," kata pria yang akrab disapa Rafi itu.

Walaupun pandemi Covid-19 masih menghantui, lanjut dia, pihaknya tidak ingin kegiatan IPNU dan IPPNU mati. Maka dari itu, organisasi mulai beradaptasi dengan kebiasaan new normal. Meskipun begitu, masih banyak yang tidak dapat bergabung melalui zoom meeting karena keterbatasan.

"Untuk kegiatan hari ini, kami akan menayangkan Livestreaming di YouTube agar semua yang tidak bisa bergabung hari ini bisa mengikuti silaturahim virtual hari ini," terangnya.

Rafli juga menjelaskan, sejak 30 Agustus 2020 yang lalu pihaknya telah berupaya untuk mendirikan ranting-ranting di Kecamatan Diwek untuk merekrut anggota dan melaksanakan pengkaderan.

"Ini kami lakukan untuk menciptakan kader-kader yang mampu mengikuti IPNU IPPNU," jelas pria asal Diwek itu.

Menurutnya, 1 tahun berjalan banyak ranting sudah mulai terbentuk di desa-desa, menandakan pelajar di Kecamatan Diwek mulai mengalami perubahan dan perbaikan.

"Saya yakin bahwa IPNU-IPPNU pasti akan membawa kebaikan, kita juga tahu bahwa pelajar di Kecamatan Diwek seringkali terlibat hal-hal yang kurang baik seperti narkotika dan kenakalan remaja yang lain. Karena itu kami berharap hadirnya IPNU dan IPPNU di kecamatan Diwek mampu memberikan kontribusi dalam rangka menghapuskan hal-hal negatif tersebut," imbuhnya.

Ia berharap, dengan hadirnya IPNU-IPPNU di Kecamatan Diwek mampu berkontribusi menghapuskan hal-hal tersebut.

Ia menambahkan, harapannya dibulan kemerdekaan ini seluruh wabah, seluruh hal buruk bisa segera hilang.

Sementara itu, Ketua MWC NU Diwek, KH Hamdi Sholeh dalam kutipan doanya berharap, semoga saudara kita yang mendahului diberikan kemudahan dan kehidupan yang layak daripada hidup di dunia.

"Semoga kita semua menjadi orang yang Khusnul khotimah dan diselamatkan dari balak dari Covid-19. Serta keluarga kita semua sehat wal afiat," terangnya.

Perlu diketahui, peserta Doa Bersama Untuk Negeri secara virtual itu dihadiri oleh Ketua Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Diwek, Kepala Polisi Sektor (Polsek) Kecamatan Diwek, Camat Kecamatan Diwek, Majelis alumni Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Diwek, pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU IPPNU Diwek, pengurus Pimpinan Ranting (PR) IPNU IPPNU se Kecamatan Diwek.

Kontributor: Annisa Rahma Nur Listia
Editor : Fitriana


Editor:

Daerah Terbaru