
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor bersama Majelis Dzikir dan Shalawat (MDS) Rijalul Ansor Kecamatan Peterongan, Jombang gelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW serta Hari Santri Nasional, Rabu (27/10) malam di Mushalla Darussalam, Desa Dukuh Klopo (Foto: NU Online/Syaiful Chabib
Syaiful Habib
Kontributor
NU Online Jombang,
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor bersama Majelis Dzikir dan Shalawat (MDS) Rijalul Ansor Kecamatan Peterongan, Jombang gelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW serta Hari Santri Nasional, Rabu (27/10) malam di Mushalla Darussalam, Desa Dukuh Klopo.
Â
Kegiatan itu dikemas dengan pembacaan shalawat bersama dan kajian agama tentang Maulid Nabi.
Â
KH Nur Habibillah, pemateri pertama mengatakan, peringatan maulid nabi adalah bukti cinta kepada nabi. Selain itu, ia juga mengajak masyarakat untuk memperbanyak shalawat sebagai bentuk cinta pada nabi Muhammad SAW.
Â
"Membaca shalawat adalah ibadah yang berbeda dengan ibadah yang lainnya. Karena Allah dan malaikat-malaikatnya juga bershalawat kepada nabi," ujarnya.
Â
Pemateri kedua, KH Samian mengatakan, ada 3 golongan orang yang akan merugi. Pertama adalah orang yang yang melupakan atau tidak pernah sholat. Selanjutnya, golongan kedua yang merugi adalah wanita yang suka terbuka auratnya. Dia akan merugi baik di dunia maupun di akhirat. Sementara golongan ketiga, adalah orang-orang yang kikir. Sebaliknya orang yang dermawan adalah calon penghuni surga.
"Ayo mencontoh shalatnya nabi, nabi tidak pernah meninggalkan shalat, bahkan kakinya sampai bengkak karena rajin sholat. Menurutnya, ahli surga adalah orang yang merasa susah jika seandainya meninggalkan sholat. Sementara wanita yang ingin bahagia dunia akhirat harus menutup auratnya," paparnya.
Ia menambahkan, Nabi Muhammad SAW adalah sebaik-baik manusia dan sangat dermawan. Maka sebagai umat Rasulullah harus mencontoh nabi.Â
Â
"Diberi kesehatan dan mau hadir untuk mengaji juga termasuk orang yang dermawan," pungkasnya.
Â
Tampak hadir pada kegiatan tersebut yakni Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (NU) Dukuhklopo, sahabat-sahabat Ansor Peterongan, Badan Otonom (Banom) NU Ranting dan masyarakat setempat.
Â
Kontributor : Syaiful Chabib
Editor: Fitriana
Terpopuler
1
UPZISNU PRNU Jombatan Beri Santunan untuk Korban Penyerangan Monyet Liar, Imbau Warga Lebih Waspada
2
4.000 Jamaah Serban Ziarah Para Wali dan Sowan Ulama, Termasuk Gus Iqdam, Berangkat dari Tebuireng
3
MWCNU Plandaan Gelar Lailatul Ijtima', Perkuat Dakwah dan Pererat Silaturahim
4
Tahun Ajaran Baru, IPNU-IPPNU Kesamben Bersinergi Sukseskan MPLS di SMP Harapan Podoroto
5
Sebelum Viral, Pesantren di Denanyar Jombang Sudah Pernah Keluarkan Fatwa Haram Sound Horeg
6
LAZISNU MWCNU Mojoagung Gelar Baksos, Ratusan Warga Antusias Terima Manfaat
Terkini
Lihat Semua