• logo nu online
Home Warta Ekonomi Daerah Bahtsul Masail Pendidikan Neraca BMTNU Nasional Fiqih Parlemen Khutbah Pemerintahan Keislaman Amaliyah NU Humor Opini BMT NU Video Nyantri Mitra Lainnya Tokoh
Rabu, 24 April 2024

Daerah

Kader LFNU Jombang Buktikan Kebenaran Teori Ilmu Falak

Kader LFNU Jombang Buktikan Kebenaran Teori Ilmu Falak
Peserta pelatihan kaderisasi hisab dan rukyat LFNU Jombang. (Foto: Istimewa)
Peserta pelatihan kaderisasi hisab dan rukyat LFNU Jombang. (Foto: Istimewa)

NU Jombang Online, 
Pengurus Cabang (PC) Lembaga Falakiyah Nahdlatul Ulama (LFNU) Jombang, Jawa Timur membekali sejumlah kader NU pengetahuan tentang gerhana matahari sekaligus cara menghitungnya, Rabu (25/12) di Masjid Baitul Mukminin Jombang. Acara ini sekaligus untuk menyambut terjadinya gerhana matahari cincin pada hari ini, Kamis (26/12).

Ketua PC LFNU Jombang, Mujazun mengungkapkan, LFNU selama ini memang berkomitmen mengkader warga NU untuk menjadi ahli falak. Upaya kaderisasi yang biasa dikonsep dengan pelatihan ini dilakukan secara bertahap menyesuaikan materi-materi ilmu falak dan hisab, dari yang paling dasar hingga ke praktik menghitung.

"Untuk materi hari ini adalah hisab gerhana matahari sistem ephemeris. Tadi menghitung gerhana matahari yang akan terjadi besok siang. Alhamdulillah bisa rampung dengan baik," katanya, Rabu (25/12).

Kegiatan kali ini cukup berbeda dengan sebelum-sebelumnya, para pesarta dengan jumlah 40 orang hari ini bisa menerapkan langsung pengetahuan yang diperoleh sepanjang mengikuti sesi pelatihan. Sehingga materi-materi tentang gerhana matahari dapat diingat dan dipahami dengan mudah saat di lapangan.

"Dari hasil perhitungan tadi siang akan dibuktikan kebenarannya besok siang (hari ini) dalam acara observasi gerhana matahari secara umum di depan masjid Agung Baitul Mukminin," imbuhnya.

Pada momen itu juga sekaligus menjadi pembuktian kebenaran teori dan rumus penghitungan ilmu falak dan hisab, khususnya dalam penghitungan gerhana matahari. "Sehingga kader falak akan lebih mantap akan teori-teori yang dipelajarinya," jelasnya.

Ia juga mengajak kepada warga Jombang khususnya untuk ikut serta memantau terjadinya gerhana matahari bersama jajaran pengurus LFNU dan peserta pelatihan. Hal ini menurutnya penting dilakukan agar masyarakat lebih bisa memahami proses terjadinya gerhana matahari sekaligus bagaimana cara menghitungnya.

"Kami mengimbau kepada masyarakat hususnya yang ada di wilayah Jombang bisa mengikuti nonton bareng atau observasi gerhana matahari bersama PC LFNU Jombang," tuturnya.

Pada kesempatan ini, warga yang hadir juga akan diajak melakukan shalat gerhana matahari sebagaimana yang diperintahkan agama. "Kita nanti bersama-sama melakukan shalat gerhana. Shalat ini mungkin banyak di antara mereka yang belum mengenal atau mengetahui tata cara shalat gerhana baik bulan maupun matahari. Ini saatnya," ungkapnya.

Pewarta: Syamsul Arifin


Editor:

Daerah Terbaru