• logo nu online
Home Warta Ekonomi Daerah Bahtsul Masail Pendidikan Neraca BMTNU Nasional Fiqih Parlemen Khutbah Pemerintahan Keislaman Amaliyah NU Humor Opini BMT NU Video Nyantri Mitra Lainnya Tokoh
Selasa, 19 Maret 2024

Mitra

BMT NU Jombang Kini Tampil dengan Logo Baru, Masyarakat Perlu Tahu

BMT NU Jombang Kini Tampil dengan Logo Baru, Masyarakat Perlu Tahu
BMT NU Jombang Kini Tampil dengan Logo Baru, Masyarakat Perlu Tahu. (Foto: Istimewa)
BMT NU Jombang Kini Tampil dengan Logo Baru, Masyarakat Perlu Tahu. (Foto: Istimewa)

NU Online Jombang, 
Baitul Maal wat Tamwil Nahdlatul Ulama (BMT NU) Jombang kini tampil dengan logo baru. Karenanya, masyarakat, terutama nasabah perlu mengenalinya. Logo merupakan lambang yang mengandung makna sebagai identitas suatu lembaga.


H Khoriul Anam, Ketua BMT NU Jombang mengatakan, logo baru tersebut dibuat oleh PWNU Jawa Timur untuk lembaga keuangan NU yang menjadi garis koordinasinya. PWNU Jawa Timur, lanjutnya, telah menetapkan satu logo BMT NU untuk penyelarasan di seluruh BMT NU se-Jawa Timur.


"Di BMT NU Jombang sendiri akan mengganti logo lama ke logo baru secara bertahap di setiap kantor, dimulai dari mengganti form dan backdrop di teller," kata Anam, sapaannya, Sabtu (9/4/2022).


Perubahan logo BMT NU Jombang menurutnya adalah salah satu komitmen BMT NU Jombang dengan Pengurus Wilayah (PW) NU Jawa Timur. Meski dengan logo yang lama tentu lebih familier di kalangan masyarakat Jombang, namun BMT NU Jombang perlahan akan memperkenalkan logo barunya itu.


Ia menjelaskan, logo BMT NU yang ditetapkan oleh PWNU Jawa Timur berbentuk kendi dengan bagian bawah agak terbuka. Dan logo NU berada di dalam kendi. Adapun warna pada logo itu dominan hijau khas NU.


"Itu artinya kita membuat pundi-pundi di NU. Salah satu pundi-pundi NU adalah BMT NU. Warna hijau itu adem ketenangan, kesejukan, sakinah maka dominan warnanya hijau," tambahnya.


Sementara itu, bentuk logo BMT NU Jombang yang lama menggambarkan dua orang dengan tangan yang merangkul lambang NU. Logo ini sudah membersamai eksistensi BMT NU Jombang kurang lebih sejak 9 tahun yang lalu.


Dua orang yang merangkul menunjukkan dua organisasi, yakni PCNU dan BMT NU sendiri. Makna rangkulan kedua organisasi tersebut adalah saling berhubungan tidak terpisahkan, bersama-sama memiliki tanggungjawab di bidang ekonomi.


Sementara lambang NU yang berada di tengah itu secara khusus punya arti ideologi Aswaja an-Nahdliyah sebagai landasan perjuangan ekonomi.


Jika dimaknai secara umum, maka lambang NU adalah punya arti Nahdliyin sebagai jam'iyah dan jamaah. Nahdliyin yang berperan serta dengan prinsip dari, oleh dan untuk NU, bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi warga NU Kabupaten Jombang khususnya dan semua warga NU umumnya dalam bingkai NU.


Mitra Terbaru