• logo nu online
Home Warta Ekonomi Daerah Bahtsul Masail Pendidikan Neraca BMTNU Nasional Fiqih Parlemen Khutbah Pemerintahan Keislaman Amaliyah NU Humor Opini BMT NU Video Nyantri Mitra Lainnya Tokoh
Jumat, 19 April 2024

Daerah

Ringankan Beban Masyarakat akibat PPKM, PMII Wahab Hasbullah Bagikan Puluhan Paket Sembako

Ringankan Beban Masyarakat akibat PPKM, PMII Wahab Hasbullah Bagikan Puluhan Paket Sembako
PK PMII Wahab Hasbullah Unwaha Jombang bagikan puluhan paket sembako kepada tukang becak diperempatan alun-alun Jombang (Foto: NU Jombang Online/Aji)
PK PMII Wahab Hasbullah Unwaha Jombang bagikan puluhan paket sembako kepada tukang becak diperempatan alun-alun Jombang (Foto: NU Jombang Online/Aji)

NU Jombang Online, 
Di tengah badai pandemi Covid-19 yang belum juga mereda, sikap empati terhadap sesama menjadi keharusan. Inilah yang dilakukan Pengurus Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Wahab Hasbullah (PK PMII WH) Unwaha Jombang dengan menyalurkan bantuan sembako kepada warga terdampak pandemi Covid-19 di empat titik di Kabupaten Jombang, Senin (26/7).

Adapun titik yang dimaksud, pertama, di gang Pondok Pesantren Bahrul Ulum, perempatan sambong, depan stasiun, dan perempatan alun alun kota Jombang.

Aji Ainur Rofiq, Ketua komisariat PMII Wahab Hasbullah menerangkan bahwa pemberian ini ditujukan kepada masyarakat pekerja di sektor informal, seperti tukang becak yang kehilangan mata pencahariannya akibat penyebaran Covid-19 dan PPKM.

"Kita membagikan sembako di empat titik lokasi yang menjadi sasaran adalah pekerja sektor informa seperti tukang becak. Karena mereka sangat merasakan banget kehilangan pelanggang (penumpang) dampak dari penyebaran Covid-19 dan pemberlakuan PPKM," terang Mahasiswa yang akrab disapa Sahabat Aji ini.

Puluhan paket sembako yang dibagikan kepada warga ini merukapan sumbangan dari setiap kader PMII WH. Aksi sosial ini juga untuk menciptakan sikap empati kader terhadap sesama manusia ketika bermasyarakat kelak.

Situasi penyebaran Covid-19 di Kota Santri ini cukup serius. Karenanya, ia mengajak masyarakat untuk menjaga kedisiplinan terhadap protokol kesehatan sebagai upaya menangani Covid-19 yang dimulai dari individu masing-masing. Sehingga aktivitas masyarakat bisa segera kembali normal. Lebih-lebih aspek perekonomian mulai tumbuh berkembang di tengah masyarakat. 

"Mari kita berjuang bersama melawan wabah pandemi ini, saling membahu dan terus berikhtiar menjaga kesehatan dan keselamatan bangsa sesuai versi gerakan kita masing-masing agar virus ini cepat hilang dan kita bisa beraktivitas normal seperti sediakala," pungkasnya.

Kontributor: Rohmadi
Editor: Ahmad 


Editor:

Daerah Terbaru