• logo nu online
Home Warta Ekonomi Daerah Bahtsul Masail Pendidikan Neraca BMTNU Nasional Fiqih Parlemen Khutbah Pemerintahan Keislaman Amaliyah NU Humor Opini BMT NU Video Nyantri Mitra Lainnya Tokoh
Jumat, 29 Maret 2024

Daerah

Nisfu Sya'ban 1440 H Jatuh pada Malam Ahad 20 April

Nisfu Sya'ban 1440 H Jatuh pada Malam Ahad 20 April

NU Jombang Online,

Bulan Sya'ban mulai memasuki pertengahannya. Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LF PBNU) mengikhbarkan bahwa malam Nisfu Sya'ban atau tanggal 15 Sya'ban 1440 H jatuh pada Sabtu Malam Ahad (20/4). 

"Mengacu kalender Hijriah Nahdlatul 'Ulama, maka malam Nishfu Sya'ban bagi tahun 1440 H bertepatan dengan Ahad Legi (malam Ahad) 21 April 2019 Miladiyah," kata KH Ahmad Ghazalie Masroeri, Ketua LF PBNU, pada Jumat (19/4).

Hal tersebut didasarkan pada 1 Sya'ban 1440 H bertepatan dengan Ahad Pahing (mulai malam Ahad) 7 April 2019 Miladiyah, setelah rukyatul hilal yang digelar oleh jejaring perukyat LFNU pada sembilan titik di seluruh Indonesia pada Jumat 29 Rajab 1440 H (5 April 2019) tidak berhasil melihat hilal.

Selain akibat langit yang berawan atau mendung hingga hujan deras, ketidakterlihatan hilal juga disebabkan karena kedudukannya yang rendah sehingga tidak bisa dilihat, meskipun kondisi langit cerah.

Berdasarkan hisab haqiqy tadzkiky 'ashri kontemporer, yang merupakan hasil penyerasian aneka sistem hisab yang berkembang dalam lingkungan Nahdlatul 'Ulama , tinggi bulan pada saat penentuan awal Sya'ban 1440 H itu berada di posisi kurang dari 2º untuk markaz Kantor PBNU Jl. Kramat Raya no. 164 Jakarta Pusat. 

Sementara di daerah Indonesia lainnya, tinggi Bulan bervariasi antara 0,75º hingga 2º.

Atas dasar tersebut, maka sesuai dengan pedoman penentuan awal bulan Hijriah Nahdlatul 'Ulama, panjang hari bulan Rajab 1440 H digenapkan menjadi 30 hari (istikmal) sehingga 1 Sya'ban 1440 H bertepatan dengan hari Ahad (mulai malam Ahad) 7 April 2019. 

"Sebagai konsekuensinya maka Nishfu Sya'ban pun bertepatan dengan Ahad (mulai malam Ahad) 21 April 2019," katanya. (nuo) 


Editor:

Daerah Terbaru